Liputan6.com, Jakarta - Manchester United mencatat kemenangan penting atas Manchester City pada pekan ke-22 Premier League. Bermain di Old Trafford, Minggu (17/1) malam WIB, Setan Merah menang dengan skor meyakinkan 2-0, dengan Harry Maguire tampil apik.
Sorotan utama memang tertuju pada Bryan Mbeumo dan Patrick Dorgu. Dua gol tersebut memastikan MU meraih tiga poin krusial di laga derbi.
Nama Kobbie Mainoo juga banyak mendapat pujian. Gelandang muda itu tampil solid saat kembali ke starting XI.
Namun, ada satu sosok yang luput dari sorotan utama. Harry Maguire tampil sebagai pahlawan senyap atau 'unsung hero' di lini belakang Manchester United. Duetnya bersama Lisandro Martinez sangat solid.
Taruhan Berani Carrick yang Terbayar Lunas
Harry Maguire turun sebagai starter meski baru pulih dari cedera paha. Itu menjadi penampilan pertamanya sejak 8 November.
Michael Carrick mengakui keputusan tersebut bukan tanpa risiko. Maguire hanya menjalani latihan penuh dalam hitungan hari.
Meski demikian, bek berusia 32 tahun itu tampil sangat solid. Maguire sukses meredam pergerakan Erling Haaland sepanjang laga.
Bersama Lisandro Martinez, Maguire membentuk tembok kokoh. Manchester City nyaris tak menciptakan peluang berbahaya.
Fondasi Kemenangan dan Pujian Terbuka dari Carrick
Carrick menilai pengalaman Maguire menjadi faktor krusial. Ia menyebut duet bek tengah MU, Maguire dan Martinez, sebagai fondasi permainan tim. Mereka memungkinkan MU mencatat nirbobol.
"Saya pikir Kobbie hebat bersama Casemiro. Di antara mereka berdua, saya pikir itu memberi kami fondasi yang kuat, Licha dan Harry, dan semacam blok pertahanan," katanya.
"Saya pikir itu memberi kami fondasi yang sangat kokoh. Saya merasa ini adalah pertandingan untuk pengalaman dan mengetahui bagaimana rasanya."
"Itu adalah tugas besar bagi Harry dan saya memberikan pujian kepadanya. Saya pikir terkadang kita menganggap remeh apa yang dilakukan pemain, baginya untuk bermain hari ini dan melewatinya," tegas Carrick.
Carrick Mengambil Resiko Mainkan Maguire
Keputusan memainkan Harry Maguire sejak menit awal sejatinya bukan tanpa risiko. Kondisi fisik sang bek masih menyisakan tanda tanya setelah absen cukup lama akibat cedera. Michael Carrick pun menyadari sepenuhnya konsekuensi dari keputusan tersebut.
Namun, Maguire menjawab keraguan tersebut di atas lapangan. Ia tampil tenang, disiplin, dan kuat dalam duel, sekaligus menjadi pemimpin di lini belakang. Kolaborasinya dengan Lisandro Martinez membuat pertahanan MU nyaris tak tersentuh sepanjang laga.
"Saya pikir antara dia dan Licha, mereka sangat solid di lini belakang dan memberi kami fondasi untuk membangun," kata Carrick.
Sumber: MEN Sport
Lanjut Baca:
Hasil Cagliari vs Juventus: Bianconeri Dibungkam 0-1 di Kandang Lawan

1 day ago
3
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476486/original/030489400_1768767314-Senegal_s_Sadio_Mane__center__and_Morocco_s_Neil_Yoni_El_Aynaoui.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399914/original/016768900_1762046895-000_82QL8V9.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5000534/original/082574100_1731311615-Real_Sociedad_vs_Barcelona_Takefusa_Kubo-5.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5325995/original/067664800_1756072996-AP25236770009173.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475879/original/033699600_1768669300-Chelsea_vs_Brentford.jpg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5296278/original/088895300_1753546932-20250726_Persija_Jakarta_Vs_Arema_FC-15_2.JPG)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475994/original/061072500_1768704714-liverpool_1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475841/original/087878400_1768663052-000_932Q8KW.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475087/original/034613000_1768549904-000_92VU3BV.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5364456/original/056540700_1759114295-AP25271625016073.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5469168/original/095352500_1768083462-000_92B72MK.jpg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5399835/original/045498200_1762014184-20251101BL_Timnas_Futsal_Indonesia_Vs_Australia_9.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5449627/original/013308900_1766102390-massimiliano_allegri_napoli_milan_ap_altaf_qadri.jpg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/3407636/original/089109900_1616392147-20210321IQ_Arema_FC_vs_Persikabo_1973_26.JPG)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475824/original/018331100_1768660299-madrid_1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5399890/original/092514200_1762039707-Juventus_coach_Allenatore_Luciano_Spalletti_directs.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4181490/original/013696200_1664952493-AP22274463657076.jpg)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5274842/original/066514900_1751813073-Thibaut_Courtois.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425070/original/013103300_1764211382-ARNE.jpg)





:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425161/original/045302800_1764215576-atletico_madrid_vs_inter_milan.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5079575/original/007201300_1736152577-1735888186921_ciri-tensi-rendah.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4668817/original/047647600_1701319471-person-holding-world-aids-day-ribbon.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5424978/original/015359200_1764192932-virgil_van_dijk_protes_liverpool_psv_ap_jon_super.jpg)



English (US) ·