Liputan6.com, Jakarta - Dunia literasi Tanah Air tengah dihebohkan dengan langkah unik yang diambil oleh aktris Aurelie Moeremans dalam merilis buku yang berjudul Broken Strings. Alih-alih langsung mengejar keuntungan komersial dengan penjualan secara fisik di toko buku, ia memilih membagikan karyanya secara cuma-cuma lewat versi digital.
Aurelie Moeremans memiliki alasan mengapa lebih mengutamakan aksesibilitas bagi para pembacanya. Ia memaparkan visi di balik keputusannya merilis e-book gratis tersebut.
"Karena dari awal tujuanku bukan komersial. Aku ingin ceritanya bisa diakses oleh siapa pun yang membutuhkan, tanpa hambatan," ungkap Aurelie Moeremans melalui sambungan WhatsApp, Rabu (14/1/2026).
"Aku tahu banyak yang penasaran tapi juga banyak yang benar-benar butuh bacaan ini untuk merasa tidak sendirian. Buku fisik tetap aku siapkan, tapi e-book gratis itu adalah bentuk niat awal buku ini," Aurelie Moeremans menambahkan.
Meski demikian, permintaan untuk memiliki buku dalam bentuk fisik ternyata sangat membeludak dari para penggemar. Aurelie pun mempertimbangkan kembali keputusan untuk membawa karyanya ke meja percetakan.
Aurelie Moeremans Sebut Alasan Broken Strings Naik Cetak
"Awalnya tidak ada niat komersial. Bahkan e-book pun aku rilis gratis karena jujur aku tidak ingin ada kesan 'menjual trauma'. Fokusku cuma satu, supaya cerita ini sampai ke orang yang mungkin sedang mengalami hal serupa dan merasa sendirian," jelas Aurelie.
"Keputusan naik cetak baru muncul setelah melihat dampaknya. Setelah melihat banyak orang yang ingin menyimpan buku ini, membacanya secara perlahan, memberikannya ke anak atau orang tua mereka. Di situ aku sadar, versi fisik itu bukan soal jualan, tapi soal keberlanjutan dan akses yang lebih luas," tambahnya.
Proses penulisan buku ini ternyata banyak dilakukan saat Aurelie sedang mengandung buah hatinya. Masa-masa kehamilan yang emosional memberikan kedalaman tersendiri pada setiap diksi yang ia pilih dalam buku "Broken Strings".
"Selama hamil memang aku banyak menulis, karena aku lagi di fase refleksi yang dalam. Tapi Broken Strings berdiri sendiri. Kalau nanti ada buku lain, mungkin temanya masih tentang perempuan, proses pulih, dan berdamai dengan diri sendiri, tapi bukan kelanjutan langsung dari cerita ini," urainya.
Lanjut baca
Sejak e-book Broken StringsĀ diluncurkan, respon yang muncul di luar ekspektasi Aurelie. Ia mengaku tidak menyangka bahwa kejujurannya akan memicu gelombang dukungan yang begitu masif. "Jujur aku tidak menyangka. Awalnya aku pikir buku ini akan dibaca secara terbatas, ternyata responsnya besar sekali. Ada dukungan, ada juga polemik, dan itu aku terima sebagai bagian dari proses. Yang paling menyentuh buat aku adalah ketika perempuan muda dan orang tua bilang mereka merasa terbantu. Itu bikin semua ketakutan di awal terasa sepadan," aku Aurelie.

4 days ago
10
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476428/original/039242600_1768749440-Miss_0.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476420/original/079349500_1768748761-WhatsApp_Image_2026-01-18_at_19.37.03.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3018588/original/008255000_1578657461-IMG_20200110_132629.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476249/original/074056300_1768721274-Gigi_Perez_perform_di_atas_panggung__IG_gigi4perez_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5056184/original/008915700_1734509774-Andrew_Susanto_1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5439170/original/011580500_1765351897-WhatsApp_Image_2025-12-10_at_14.22.30.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476382/original/075734800_1768738348-WhatsApp_Image_2026-01-18_at_19.01.10.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2942211/original/004663700_1571314631-WhatsApp_Image_2019-10-17_at_19.13.39.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476365/original/034456100_1768732998-WhatsApp_Image_2026-01-17_at_15.59.35.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476345/original/089000700_1768730768-happiest_yahya_2.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5474631/original/041319900_1768498974-WhatsApp_Image_2026-01-16_at_00.16.01.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476339/original/034510100_1768729257-Screenshot_2026-01-18_163816.png)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476284/original/028140900_1768724991-Cover___Lead__18_.png)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476288/original/089608300_1768725077-unnamed-33.png)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5474964/original/099569300_1768545259-Surat_untuk_Masa_Mudaku.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4829166/original/017053000_1715494474-kisah_nyata_spesial.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5390142/original/027974000_1761232668-WhatsApp_Image_2025-10-21_at_19.52.20__1_.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4829165/original/007723300_1715494441-Screenshot_2024-05-12_131307.jpg)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5274842/original/066514900_1751813073-Thibaut_Courtois.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425070/original/013103300_1764211382-ARNE.jpg)





:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425161/original/045302800_1764215576-atletico_madrid_vs_inter_milan.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5079575/original/007201300_1736152577-1735888186921_ciri-tensi-rendah.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4668817/original/047647600_1701319471-person-holding-world-aids-day-ribbon.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5424978/original/015359200_1764192932-virgil_van_dijk_protes_liverpool_psv_ap_jon_super.jpg)



English (US) ·