Liputan6.com, Jakarta - Posisi gelandang tengah menjadi pekerjaan rumah terbesar Real Madrid dalam dua tahun terakhir. Sejak Toni Kroos memutuskan pensiun pada 2024 dan klub memilih berpisah dengan Luka Modric, lubang di jantung permainan Los Blancos belum sepenuhnya terisi.
Ironisnya, satu-satunya nama yang didatangkan ke area tersebut hanyalah Arda Guler, itu pun lebih dikenal sebagai pemain kreatif ketimbang pengatur tempo dari lini dalam.
Hingga kini, perdebatan masih mengemuka: apakah Real Madrid benar-benar membutuhkan sosok penghubung permainan dari kedalaman lapangan? Manajemen klub merasa stok gelandang yang ada sudah lebih dari cukup.
Nama-nama seperti Eduardo Camavinga, Federico Valverde, Jude Bellingham, dan Aurelien Tchouameni dianggap mampu menutup kebutuhan tersebut, ditambah Guler sebagai opsi kreatif.
Meski begitu, tidak semua pihak di internal klub sepenuhnya sepakat. Xabi Alonso, yang sempat dikabarkan menginginkan satu profil gelandang berbeda, gagal mewujudkan rencana tersebut. Pelatih sementara Alvaro Arbeloa pun menegaskan ke publik bahwa ia puas dengan komposisi skuad yang dimiliki saat ini.
Real Madrid Incar Ruben Neves
Namun, dinamika di balik layar berkata lain. Sejumlah staf pelatih Real Madrid disebut melihat kebutuhan akan gelandang berpengalaman yang mampu mengatur ritme permainan.
Nama Ruben Neves pun mencuat sebagai opsi ideal. Menurut laporan Cadena SER, staf kepelatihan menilai gelandang Portugal itu bisa memberi dimensi baru, baik jika didatangkan dalam waktu dekat maupun pada bursa transfer musim panas.
Neves sendiri dikabarkan terbuka untuk hengkang. Melalui agennya, pemain berusia 28 tahun itu disebut sangat antusias jika mendapat kesempatan mengenakan seragam putih Real Madrid dan bermain di Santiago Bernabeu, bahkan sejak bursa transfer Januari ini.
Sikap Florentino Perez
Meski begitu, pintu Madrid belum sepenuhnya terbuka. Presiden Florentino Perez bersama jajaran direksi tetap kukuh pada pendirian awal. Kontrak Neves yang akan berakhir Juni mendatang justru menjadi pertimbangan.
Manajemen ragu ia bisa langsung memberi dampak instan, kekhawatiran yang kerap membuat Madrid enggan berbelanja di bursa musim dingin.
Di sisi lain, masa depan Neves dipastikan tetap panas dalam enam bulan ke depan. Al-Hilal telah menyiapkan tawaran perpanjangan kontrak, sementara dua klub besar Eropa, Manchester United dan Atletico Madrid, juga dikabarkan memantau situasinya.
Real Madrid pun kini berada di persimpangan. Bertahan dengan kepercayaan penuh pada gelandang muda yang ada, atau mengambil risiko dengan mendatangkan jenderal lini tengah baru demi menjaga keseimbangan permainan. Waktu dan keputusan Florentino Perez akan menjadi penentunya.
Sumber: Cadena SER
Klasemen Liga Spanyol 2025/2026
Lanjut Baca:
Pembalap MotoGP Toprak Razgatlioglu Sambangi Jakarta, Gelar Meet and Greet di SMKN 39

6 hours ago
3
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476497/original/021567300_1768775887-AC_Milan_s_Niclas_Fullkrug.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5421516/original/068009600_1763930188-inter_ac_milan_Rafael_Leao_Manuel_Akanji.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478534/original/013037900_1768903905-NOVA_KOVIC.jpg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5478309/original/078940600_1768898237-IMG_3622.JPG)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5472096/original/072214000_1768312208-juventus.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3628737/original/047035000_1636536897-000_9QC6EQ.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475837/original/005666100_1768662220-000_932Q8LR.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5325995/original/067664800_1756072996-AP25236770009173.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475865/original/031467900_1768665486-MU.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478208/original/055011100_1768894584-ginting1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5471922/original/039280800_1768300140-20260113BL_Pengenalan_Pelatih_Baru_Timnas_Indonesia__John_Herdman_14.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4911370/original/096055800_1722998200-enzo-fernandez-real-madrid-usa.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5171386/original/001389400_1742632829-000_37GN8VB.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476739/original/020268400_1768797148-000_936U7UQ.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425048/original/028386900_1764209563-konate.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425070/original/013103300_1764211382-ARNE.jpg)




:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425161/original/045302800_1764215576-atletico_madrid_vs_inter_milan.jpg)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5424978/original/015359200_1764192932-virgil_van_dijk_protes_liverpool_psv_ap_jon_super.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4668817/original/047647600_1701319471-person-holding-world-aids-day-ribbon.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4876580/original/060174300_1719475554-WhatsApp_Image_2024-06-27_at_14.43.12_5b0bb18e.jpg)



:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5423631/original/033342900_1764070072-WhatsApp_Image_2025-11-24_at_17.40.48.jpeg)
English (US) ·