Liputan6.com, Jakarta - Liverpool tak ragu menggelontorkan dana masif pada bursa transfer musim panas 2025 kemarin. Lebih dari £400 juta dibakar demi membangun skuad sesuai visi baru di Anfield.
Dukungan penuh dari FSG menjadi fondasi penting di era Arne Slot, yang langsung mempersembahkan gelar Premier League pada musim debutnya. Belanja besar itu menjadikan Liverpool salah satu klub paling agresif di pasar transfer Eropa.
Namun, investasi tersebut belum sepenuhnya berbuah manis di musim 2025/2026 ini. Beberapa rekrutan anyar tampil di bawah ekspektasi dan membuat The Reds tercecer cukup jauh dari Arsenal di puncak klasemen Liga Inggris.
Situasi itu memaksa Liverpool kembali menimbang langkah strategis di bursa berikutnya. Lini tengah kini disorot sebagai sektor yang membutuhkan suntikan kualitas baru.
Liverpool Siap Goda Madrid untuk Lepas Camavinga
Liverpool dikabarkan siap melakukan manuver ambisius dengan membidik gelandang Real Madrid, Eduardo Camavinga. Laporan dari Spanyol menyebut The Reds tengah menyiapkan pendekatan serius untuk merekrut pemain internasional Prancis tersebut.
Situs Fichajes mengklaim Liverpool akan “mencoba melakukan salah satu langkah paling ambisius klub dalam beberapa waktu terakhir” dengan melakukan upaya konkret mendatangkan Camavinga. Gelandang berusia muda itu disebut masuk daftar pemain yang berpotensi dilepas Madrid setelah melalui beberapa bulan sulit.
Camavinga dinilai cocok dengan kebutuhan Arne Slot yang menginginkan gelandang berdaya jelajah tinggi dan kuat dalam transisi. Liverpool disebut melihat sang pemain sebagai sosok yang mampu “memberikan peningkatan kualitas yang signifikan” di lini tengah Anfield.
Laporan yang sama menyebut Liverpool “berupaya memanfaatkan iklim politik dan olahraga saat ini di Real Madrid untuk mengajukan tawaran resmi”. Slot dikabarkan mencari pemain yang “menggabungkan kekuatan fisik dengan kemampuan untuk mendominasi transisi menyerang dan bertahan dengan kecepatan sepak bola Inggris yang hiruk pikuk.”
Real Madrid Berusaha Rayu Klopp Jadi Pengganti Alonso
Di sisi lain, Real Madrid juga tengah disibukkan dengan pencarian pelatih anyar setelah memecat Xabi Alonso. Nama mantan manajer Liverpool, Jurgen Klopp, kembali mencuat sebagai kandidat utama.
Klopp disebut-sebut terbuka untuk kembali ke dunia kepelatihan bersama klub sebesar Real Madrid. Beberapa laporan menyebut skala dan ambisi Los Blancos menjadi faktor yang membuat peluang ini terasa realistis.
Koresponden Football Insider, Pete O’Rourke, menegaskan bahwa Madrid akan mengerahkan segala cara demi membujuk Klopp ke Santiago Bernabeu. Upaya itu termasuk meyakinkan Klopp untuk meninggalkan perannya saat ini bersama Red Bull.
O’Rourke mengatakan kepada Football Insider: “Saya yakin minat dari Real Madrid ada. Mereka akan mencoba melakukan segala yang mereka bisa untuk membujuk Jurgen Klopp agar kembali melatih, jadi Anda tidak pernah tahu. Madrid adalah peluang besar bagi siapa pun, baik Anda seorang pemain atau manajer… sulit untuk menolaknya.”
(Fichajes/Football Insider)
Lanjut Baca:
Al Nassr Akhiri Tren Negatif Usai Menang Dramatis 3-2 atas Al-Shabab

1 day ago
3
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5262787/original/074716400_1750753437-library_upload_21_2019_10_645x430_untitled-1_7d5cc71.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475913/original/093246000_1768677984-AP26017475843247.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476063/original/035206600_1768709629-headerfoto-persbericht.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476246/original/051921500_1768720624-WhatsApp_Image_2026-01-17_at_20.14.43.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5065921/original/032477700_1735175743-pep-guardiola_f1802d7.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5476210/original/059298100_1768717690-063_2256269166.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475826/original/089761900_1768660468-Manchester_United.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475841/original/087878400_1768663052-000_932Q8KW.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475865/original/031467900_1768665486-MU.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475922/original/029164200_1768686559-kenan-yildiz-juventus-aksi-cagliari-calcio-serie-a.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475911/original/078665200_1768677983-000_932R3ZA.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4865734/original/013807800_1718604052-000_34X6679.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5467577/original/035269700_1767923184-AP26008792900594.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476094/original/000720600_1768711765-falcao_tangguh_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475925/original/012312700_1768691390-000_933E6L9.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475824/original/018331100_1768660299-madrid_1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5325995/original/067664800_1756072996-AP25236770009173.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5475837/original/005666100_1768662220-000_932Q8LR.jpg)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5274842/original/066514900_1751813073-Thibaut_Courtois.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425070/original/013103300_1764211382-ARNE.jpg)





:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5425161/original/045302800_1764215576-atletico_madrid_vs_inter_milan.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5079575/original/007201300_1736152577-1735888186921_ciri-tensi-rendah.jpg)



:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5424978/original/015359200_1764192932-virgil_van_dijk_protes_liverpool_psv_ap_jon_super.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4668817/original/047647600_1701319471-person-holding-world-aids-day-ribbon.jpg)




English (US) ·